Home

Rabu, 26 Mei 2010

Hanya kepadaMU aku berserah

Hari ini tiba2 aq mengingat semua kenangan semasa aq masih sekolah dari SD, SMP dan SMK di Siantar. 12 tahun berada dalam masa pendidikan, bukan waktu yang singkat tentunya... hehe
sekarang hampir 5 tahun semua berlalu, aq disini keluarga tetap disana, jauh aq meninggalkan mereka, meninggalkan semua kenangan yang hampir 18 tahun selalu bersama. Waktu, kebiasaan, sedih, canda dan tawa dimasa itu tiba2 kepikiran saat aq melihat foto kedua orangtuaku, awalnya ga sengaja lagi buka data buat ujian mid besok, terlihat folder ALBUM FOTO, kucoba buka salah satu file... eh taunya papa dan mama yang waktu itu aq ambil dr camdig ku waktu pulang yg kali kedua setelah aq jauh dari mereka.. tahun 2006 tepatnya, desember.

aq ambilnya waktu mereka mau pergi berdua keacara, lupa acara apaan waktu itu, mereka berdua...hmmmm,,, mirip, ini lah refleksi cinta sejati itu..
aq coba untuk zoom lagi fotonya, kulihat senyum mama dari mukanya yg hampir tua, oh Tuhan terima kasih Engkau masih memberi kesehatan dan umur panjang kepadanya, tiba aq merasakan rindu yg begitu dalam kpdnya, aq ingin memeluknya, mendekapnya, hampir 2 tahun ga ketemu.. sekarang spt apa, gemuk kah? atau semakin kurus krn byk pikiran dan kerjaan? mataqu berkaca2 tanpa aq sadari, sembari mengucap doa dlm hati Tuhan tolong jaga dia, aq sangat menyayaginya.... i luph u maa...
kulihat lg papa yg ga senyum waktu itu, maklum papa orangnya tdk begitu pandai pose didepan camera... :)
aq jg melihat matanya, tersimpan rasa sayang yg begitu besar buat kami anaknya, tubuhnya yg agak kurus sehingga terlihat lebih tua dari umurnya, mungkin karena kurang byk makan, gitu kata mama klu aq tanya kenapa bapak kurusan ya ma??
aq jg mengucapkan sepenggal doa dalam hati, Jaga papa Tuhan, berikan kesehatan dan umur panjang... aq sangat menyayangi mereka..
aq ingin membuat mereka bahagia dan bangga kepadaku, berikan aq kekuatan, hikmat yg dariMu agar aq bisa mengejar cita2ku...AMIN
ugh,,, ga terasa air mataku jatuh, terharu, seandainya jarak itu tdk jauh dan tanganku bisa meraih mereka sekarang mungkin aq akan memeluknya.. :( :(

ya udahlah,, aq mau cari data dulu buat besok ujian semoga berhasil dapat nilai yg memuaskan. Berkati dan Bantu aq TUHAN, terima kasih buat kebaikanMU..
:)

Rabu, 19 Mei 2010

Apa yang kita minta dalam DOA?

Doa adalah nafas kehidupan begitu orang kebanyakan menyebutnya. Bukan tanpa alasan tentunya, ibarat nafas yang tiada henti selama nyawa masih ada seperti itulah Doa dalam hidup kita.
Doa sebagai media bagi kita untuk berbicara kepada yang Maha Kuasa, didalamnya kita dapat bercerita, memohon, dan mengucap syukur. Dengan kegiatan seperti ini tentunya kita dapat mendekatkan diri kepadaNYA, dan lebih mengenal Dia lagi.
Doa yang sungguh-sungguh dengan niat baik tentu kita merasakan sesuatu yang beda dalam menyampaikannya, lebih khusyuk dan hikmat kadang sampai berurai airmata. Salahkah sampai menangis?? Tentu tidak selama air mata itu bukan air mata buaya, yang hanya sebatas acting belaka dan memohon belas kasihan tanpa ketulusan hati.
Dan hal yang perlu kita ketahui bahwa Doa yang “baik” itu tidak akan pernah lewat begitu saja, tidak pernah berlalu dengan sia-sia. Dia Maha mendengar, bila nyatanya kita menerima bukan seperti yang kita doakan tentu Tuhan punya alasan, mungkin saja yang kita minta belum pada waktunya kita terima, atau itu bukan yang terbaik bagi kita, atau mungkin saja kita akan menjadi sombong dan tidak pantas jika kita menerimanya. Selalu berpikir positif untuk setiap hal yang terjadi, maka kita akan selalu mengucap syukur.
Terkadang kita merasa kecewa?? Itu manusiawi, wajar.. tapi jangan sampai menghujat Dia.
Segala sesuatu indah pada waktunya, Tuhan mengetahui apa kebutuhan kita, dia mengerti apa yang kita mau, harapan kita dalam setiap usaha kita Dia sangat mengerti. Dia merancang segala rencanaNYA dengan sangat sempurna, dan tentunya segala rancanganNYa itu selalu mendatangkan Damai Sejahtera. Damai berarti ketenteraman dan ketenangan, sedangkan sejahtera berarti tidak berkekurangan. Sempurna bukan….
Semua itu akan kita terima jika kita menjadi orang yang dekat denganNYA.

Cukup dulu ya tulisan hari ini, semoga bisa memberi sedikit pencerahan bagi kita termasuk penulis sendiri..
God bless…
:)